Editing Foto Berkualitas untuk Keperluan Bisnis & Personal
Editing foto berkualitas adalah proses memanipulasi suatu objek atau gambar dalam bentuk foto. dilakukan untuk membuat gambar lebih bagus atau memiliki nilai seni atau supaya menarik perhatian banyak orang.
Dengan teknologi terkini, proses manipulasi foto menjadi lebih mudah, beberapa orang beranggapan bahwa mengedit foto lewat aplikasi online atau offline lebih praktis dan memiliki hasil yang berkualitas. Sementara orang lain tetap setia dengan jasa memanipulasi foto berpengalaman.
Daftar Isi
Kenapa Ada Editing Foto?
Alasan tentang hal tersebut bisa datang dari mana saja. Misalnya karena tidak terlalu percaya diri dengan hasil foto yang diambil lewat kamera karena ada objek yang terlihat tidak sempurna (misalnya: blur, bernoda, dll) atau karena ada maksud dan tujuan lain (misalnya: komersial, memuaskan diri).
Apalagi untuk keperluan bisnis dan personal. Di mana semua yang kita lihat harus terkesan “sempurna” untuk menunjukkan profesionalitas kita di mata klien atau publik. karena itulah editing atau manipulasi foto dilakukan supaya citra kita di mata orang lain tetap baik.
Atau pada sektor bisnis, manipulasi foto sengaja dilakukan untuk menarik mata banyak orang untuk melihatnya (eye catching). Semakin banyak orang yang tertarik dengan foto bisnis kita, artinya semakin bagus efeknya bagi usaha yang kita kelola.
Tempat Manipulasi Foto
Segala hal tentang manipulasi foto sebetulnya bisa dilakukan sendiri atau orang lain. Apalagi belakangan marak sekali aplikasi editing foto yang bisa membantu kita memanipulasi foto menjadi lebih menarik. Mulai dari aplikasi berbasis platform komputer sampai dengan android yang bisa kita lakukan lewat gawai. Baik online maupun offline.
Dengan demikian, urusan membuat foto untuk keperluan bisnis dan personal bisa diselesaikan dengan pergi ke tempat manipulasi foto terbaik yang ada. Di mana saja tempat itu?
4 Tempat Editing Foto Berkualitas untuk Keperluan Bisnis & Personal
Ada banyak tempat yang dirasa mampu membuat foto biasa menjadi layak untuk dilihat dan memiliki kualitas yang cukup baik. 4 diantaranya akan kami ulas untuk membantu Anda memutuskan.
Berikut 4 tempat editing foto yang berkualitas untuk keperluan bisnis dan personal.
- Canva
- Pixlr
- Adobe Photoshop
- Shaniba Creative Industry
Canva
Siapa yang tidak tahu aplikasi serba bisa yang dapat diakses secara online melalui gawai atau personal komputer kita. Baik melalui aplikasi atau pun langsung menuju situsnya. Keduanya sama-sama bisa diakses untuk membuat foto yang bagus.
Yang berbeda adalah tentang bagaimana Anda mengoperasikannya, mengatur untuk memilah dan memilih kombinasi yang tepat untuk setiap gambar yang Anda edit.
Di Canva, Anda bisa melakukan editing foto dengan memilih background, menambahkan teks, elemen, sticker, filter foto, membuat foto menjadi animasi gif, dan lain sebagainya. Tutorialnya juga bisa ditemukan dengan mudah di internet.
Dengan Canva, urusan membuat flyer bisnis, CV personal, bisa dilakukan dengan mudah. tetapi untuk kualitas yang sangat bagus, Anda harus mengupgrade akun Canva anda terlebih dahulu menjadi akun premium. Jika tidak, maka foto atau gambar yang dihasilkan hanya memiliki kualitas yang standar.
Untuk mendapatkan akun Canva premium, Anda harus membayar secara bulanan sebesar $9.99 atau tahunan sebesar $119,99. pembayaran dilakukan lewat dolar dengan menggunakan Paypal atau uang elektronik lainnya.
Pixlr
Editor foto selanjutnya juga bisa diakses baik dari aplikasi di gawai atau langsung online menggunakan jaringan internet. Ada tiga layanan yang ditawarkan oleh Pixlr. di antaranya adalah sebagai berikut.
- Pixlr X
- Pixlr E
- Background Remove
Pixlr X diperuntukkan kepada para pemula yang ingin mencoba melakukan perbaikan terhadap foto dasar yang mereka punya. Peralatan yang ada pada Pixlr X dan tampilannya juga ramah pemula. Ada beberapa template bisnis dan personal yang sudah tersedia sehingga tidak perlu membuat lagi dari dasar.
Sedikit lebih banyak peralatan dan fitur, Pixlr E adalah layanan selanjutnya yang diperuntukkan kepada editor yang mulai mengerti dengan teknik dasar editor foto. Di Pixlr E ini akan ada lebih banyak improvisasi yang bisa dilakukan karena lebih lengkap dari segi layanan.
Untuk yang ingin menghilangkan latar belakang foto dan menggantinya dengan latar lain yang lebih menarik. Ada layanan Background Remover yang ahli melakukannya. dibalut dengan teknologi artificial intelligence (AI) atau kecerdasan buatan. Sehingga proses menghilangkan latar belakang bisa dilakukan dengan cepat dan lebih rapi untuk pemula.
Seperti edit foto sebelumnya, untuk kualitas dan fitur yang lebih baik, Anda diharuskan untuk melakukan upgrade dan berlangganan menjadi akun premium atau akun creative. Biaya yang diperlukan adalah sebesar $7.99 untuk akun premium; dan $14.99 untuk akun creative.
Semakin mahal biaya langganan semakin banyak juga peralatan, fitur dan item yang bisa kita dapatkan.
Adobe Photoshop
Sangat jauh berbeda dengan aplikasi editing foto sebelumnya. Adobe Photoshop akan memberikan hasil yang sangat memukau, kualitas yang sangat bagus dengan resolusi tinggi, dan lebih banyak lagi hal yang bisa dilakukan.
Sekilas, Adobe Photoshop adalah aplikasi untuk memanipulasi foto terbaik saat ini. Banyak ahli yang sudah dan sering menggunakannya. Urusan kualitas sudah tidak perlu diragukan lagi.
Akan tetapi, menggunakan Adobe Photoshop ini tidak mudah. Untuk menghilangkan background saja, Anda harus melakukannya secara manual. belum lagi urusan yang lain. Perlu keahlian khusus untuk bisa melakukannya. Atau Anda yang masih pemula, perlu latihan yang sering dengan bekal banyak tutorial yang ada.
Kualitas memanipulasi foto melalui Adobe Photoshop sangat ditentukan oleh siapa yang melakukannya.
Anda juga diharuskan membeli lisensi penggunaan aplikasi ini sebelum bisa memasangkannya di laptop atau komputer. Langganan perbulan dengan harga sebesar $20.99 per bulan.
Shaniba Creative Industry
Tempat selanjutnya untuk urusan editing foto bisa Anda menggunakan jasa edit foto di Shaniba Creative Industri. Jasa manipulasi foto terbaik saat ini yang menawarkan kualitas terbaik dengan harga yang lebih terjangkau.
Anda tidak perlu mengerjakan proses editing, urusan tersebut justru bisa Anda serahkan ke ahlinya. Para editor foto ahli dengan pengalaman yang teruji. Di Shaniba Creative Industry, layanan memanipulasi gambar dimulai dari harga Rp15.000 saja untuk satu kali project.
Jika di tempat sebelumnya Anda harus melakukan sendiri setiap proses editingnya, di Shaniba, Anda hanya perlu menyampaikan keinginan saja. Hasil yang maksimal akan segera didapatkan setelah itu.
Menariknya, gambaran perhitungan biaya editing juga bisa Anda terima sebelum project Anda dikerjakan. Sehingga Anda akan mendapatkan biaya yang sesuai dengan hasil yang Anda inginkan.
Selengkapnya tentang tempat editing foto terbaik ini bisa Anda akses di www.shanibacreative.com. Selain layanan untuk memanipulasi objek, foto atau gambar, Anda juga bisa mendapatkan layanan lainnya seperti jasa foto produk, jasa menghilangkan background, dan jasa fotografi lainnya.
Bersama Shaniba Creative Industry dan layanan di dalamnya, Anda akan lebih mudah mendapatkan foto untuk keperluan bisnis maupun personal.
Kesimpulan
Itulah 4 tempat editing foto untuk urusan personal dan bisnis Anda. Jika Anda merasa mampu untuk mengerjakan proses editing foto sendirian dan memiliki banyak waktu luang, Anda bisa melakukannya di Canva, Pixlr atau Photoshop. Tentu dengan biaya langganan masing-masing.
Tetapi jika Anda ingin lebih mudah dan mengerjakan urusan personal dan bisnis foto Anda. Serahkan urusan editing foto ke ahlinya di Shaniba Creative Industry.
Semua Komentar 1
Pingback: 5 Tutorial Photoshop untuk Mengedit Foto dengan Lebih Maksimal